Menu

Mode Gelap

Tofan : RSUD Kotamobagu Beralih Status

Editor:
Kamis, 3 Februari 2022, 14:17 WITA

Tofan : RSUD Kotamobagu Beralih StatusPerbesar

KOTAMOBAGU – Dengan beralih status dari UPTD ke Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu, terus meningkatkan pelayanan serta peningkatan sumber daya baik fasilitas maupun manusia. Hal ini disampaikan kepala bagian umum administrasi RSUD Kotamobagu Tofan Wahyudi Simbala, S.Farm.apt, ketika dihubungi tadi (3/2/2022).

“Karena dengan beralih status, maka secara otomatis pembiayaan atau operasional yang ada di RS menjadi tanggung jawab kami secara mandiri. Sehingga pemasukan yang kami terima langsung kami kelola tidak lagi lewat dinas atau instansi terkait,” ujar Tofan menjelaskan.

Disampaikannya juga, bahwa untuk menciptakan hal tersebut maka pihak rumah sakit terus melakukan sosialisasi terkait beralih status serta sumber daya yang ada. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kunjungan pasien di rumah sakit kebanggaan masyarakat Kota Kotamobagu.

“Dengan kita mensosialisasikan hal ini, maka sudah barang tentu kami juga harus membarengi dengan perbaikan serta peningkatan disegala bidang. Agar pasien yang datang berobat bisa merasa puas ketika memilih RS sebagai pilihan berobat,” kata Tofan lagi.

Pihaknya membantah keras soal adanya kabar bahwa pihak rumah sakit atau pemerintah daerah pada umumnya, memaksa pasien untuk dirujuk ke RSUD saja. Karena dirinya memahami, bahwa terkait pilihan fasilitas kesehatan itu menjadi hak pasien.

“Perlu ditekankan bahwa kami tidak memaksa apalagi dibilang memonopoli. Semua kami serahkan ke pasien, apa lagi pasien BPJS mandiri yang notabene yang membayar sendiri,” ujar Opan sapaan akrab Tofan.

Meski dirinya tidak menapik bahwa untuk pasien BPJS yang dibiayayi daerah disarankan untuk ke rumah sakit saja, mengingat anggaran yang dikeluarkan daerah untuk hal tersebut sangat besar.
“Yaa kan akan lebih elok dari daerah kembali lagi ke daerah uangnya, ” tutur Opan sembari tertawa kecil. (din)

Artikel ini telah dibaca 363 kali

Baca Berita Lainnya

PJ Bupati Bolmong Limi Mokodompit resmi buka Kegiatan Jambore Pemuda KNPI Bolmong

8 November 2023 - 20:37 WITA

Limi Mokodompit Hadiri Rakor Kepala Daerah se-Indonesia Bersama Presiden RI Jokowi Dodo

30 Oktober 2023 - 22:00 WITA

Jokowi Dodo

Wakili Pj. Wali Kota, Agung Adati Buka Bimtek Penyusunan Proses Bisnis Perangkat Daerah

26 Oktober 2023 - 17:45 WITA

Bimtek Penyusunan Proses Bisnis Perangkat Daerah

Hadiri Rakerkesda Bolmong Ini Harapan Bupati Limi Mokodompit Khusus untuk Tenaga Medis

25 Oktober 2023 - 19:08 WITA

Di kesempatan itu Limi berharap agar Raker Kesda ini tidak hanya sekedar formalitas, selain harus menjadi wadah transformasi pelaksanaan sistem kesehatan dalam rangka menopang dan menjawab tantangan untuk program kesehatan di Bolmong kedepannya. “Semoga dengan adanya Raker Kesda ini, menjadi pemicu terlaksananya sosialisasi kebijakan kesehatan dan teridentifikasinya permasalahan terkait kesehatan,” terang Limi Selain itu, dengan tersusunnya pembahasan Raker Kesda tersebut akan mewujudkan program kesehatan mulai ditingkat daerah hingga di desa. (*).

JPU Kejari Kotamobagu Tuntut Mati Terdakwa Jimmy Tambanua

25 Oktober 2023 - 18:11 WITA

Kacabjari Dumoga Joice Tasiam Sambut Kedatangan Kajati Sulut Bersama Rombongan

25 Oktober 2023 - 16:13 WITA

Trending diBerita Utama