Menu

Mode Gelap

Kanal Kotamobagu

Wali Kota Kotamobagu Hadiri Peringatan Hari Ibu ke – 94 dan HUT Dharma Wanita Persatuan


22 Des 2022 16:38 WITA


 Wali Kota Kotamobagu Hadiri Peringatan Hari Ibu ke – 94 dan HUT Dharma Wanita Persatuan Perbesar

KANAL KOTAMOBAGU– Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu menggelar  acara peringatan Hari Ibu ke – 94 dirangkaikan HUT Dharma Wanita Persatuan (DWP), bertempat di Aula Rumah Dinas Wali Kota Kotamobagu.

Kegiatan yang diinisiasi Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) tersebut, dihadiri  langsung Wali Kota Ir Tatong Bara, Kamis 22 Desember 2022.

Mengusung tema “Perempuan berdaya Indonesia maju” kegiatan diawali pembacaan latar belakang peringatan Hari Ibu sekaligus laporan kegiatan oleh kepala DP3A Meike Rachel Sompotan.

Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas perjuangan para perempuan Indonesia dari masa ke masa sejak kongres perempuan pertama pada tahun 1928 menjadi tonggak pertama perjuangan perempuan Indonesia.

“Pada hakikatnya perjuangan perempuan setiap tahunnya adalah mengingatkan kepada seluruh rakyat Indonesia, terutama generasi muda akan arti dan makna hari Ibu,”  ujar Tatong.

Dimana menurutnya peringatan hari ibu sebagai momentum kebangkitan bangsa, penggalangan rasa persatuan dan kesatuan, serta gerak perjuangan perempuan yang tidak dapat dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia,

“Peringatan hari Ibu yang ke-94 tahun ini, dapat mendorong pemangku kepentingan guna memberikan perhatian dan pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan,” tandasnya.

Turut hadir dalam kegiatan, Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan SH, unsur Forkopimda, Ketua beserta anggota TP PKK Kotamobagu, Ketua beserta anggota DWP Kota Kotamobagu, para Asisten serta pimpinan OPD lingkup Pemkot Kotamobagu. (idr)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Wali Kota Kotamobagu Terima Kunjungan Kapolda Sulut

17 Maret 2023 - 15:32 WITA

Pemkot Kotamobagu Raih APBD Award

16 Maret 2023 - 23:29 WITA

Wakil Wali Kota Kotamobagu Buka Rembuk Aksi Percepatan Penurunan Stunting

15 Maret 2023 - 19:24 WITA

299 CPNS Kotamobagu Formasi 2021 Mulai Jalani Latsar Tanggal 16 maret 2023

15 Maret 2023 - 16:27 WITA

Wakil Wali Kota Kotamobagu Tutup Pelaksanaan STQH Tingkat Kota Kotamobagu ke VIII

14 Maret 2023 - 23:20 WITA

Kota Kotamobagu Terima Penghargaan UHC Award Tahun 2023

14 Maret 2023 - 23:18 WITA

Trending di Kanal Kotamobagu