Menu

Mode Gelap
Breaking News: Kantor Dinsos Bolmong Digeledah Menjelang hari Lebaran, 1 Terpidana Korupsi, Dieksekusi oleh Kejari Kotamobagu Seriusi Dugaan Korupsi di RSUD Datoe Binangkang, Dirut Enggan Bicara Si Jago Merah Ludeskan Mapolres Kotamobagu Lakalantas di Kaidipang, 1 Tewas 3 Luka-Luka

Kanal Kotamobagu · 27 Agu 2022 23:08 WITA

Tim Kerja Relokasi Putuskan Aliran Listrik eks Pasar Serasi


 Tim Kerja Relokasi Putuskan Aliran Listrik eks Pasar Serasi Perbesar

KANAL KOTAMOBAGU – Tim Kerja Relokasi Pedagang Pemkot Kotamobagu dibantu petugas PLN mulai memutus aliran listrik di lokasi eks Pasar Serasi Kotamobagu.

Menurut Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kota Kotamobagu, Ariono Potabuga, S.Pd., ME., pemutusan aliran listrik merupakan tahap selanjutnya pasca pemagaran eks Pasar Serasi.

“Ini tahap selanjutnya dari pemasangan pagar seng di depan lokasi eks Pasar Serasi yang operasional pengelolaannya telah resmi ditutup dan dihentikan Pemkot Kotamobagu. Hari ini aliran listrik ke lokasi ini kami putuskan dengan dibantu petugas dari PLN Kotamobagu,” kata Ariono, Sabtu 27 Agustus 2022.

Hingga hari kedua pemasangan pagar seng di lokasi ini, para pedagang yang awalnya masih terus bertahan di dalam secara bertahap mulai keluar dan pindah ke Pasar Genggulang.

“Sampai hari ini masih ada 3 pedagang yang tersisa, namun ketiganya saat ini sudah mulai mengemasi barang dagangannya untuk pindah, sementara yang lainnya sejak kemarin sudah pindah dan mengosongkan eks Pasar Serasi,” tuturnya.

Tim Kerja Relokasi lanjut Ariono menargetkan sebentar malam eks Pasar Serasi sudah kosong dan tidak ada lagi pedagang yang melakukan aktivitas jual beli di dalam lokasi ini.

“Sampai hari ini kami tetap memfasilitasi proses pindah para pedagang jika kemudian membutuhkan bantuan kami. Kendaraan angkutan kami tetap stand by di lokasi. Kami berharap sebentar malam, lokasi eks Pasar Serasi sudah kosong dan tidak ada lagi aktivitas jual beli didalamnya,” tandasnya. (arm)

Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kabar Gembira, Pj Wali Kota Pastikan TPP 3 Bulan ASN Kota Kotamobagu dibayarkan Awal Bulan Januari Tahun 2025

8 Januari 2025 - 17:51 WITA

Dinas PUPR Ingatkan Kontraktor Proyek Mapolsek Kotamobagu Utara dan Kotamobagu Selatan

3 Desember 2024 - 14:21 WITA

Pj Wali Kota Menghadiri Kegiatan Bimtek Table Manner yang Digelar TP-PKK Kotamobagu

2 Desember 2024 - 21:42 WITA

Kadis PUPR Kota Kotamobagu Ingatkan Batas Akhir Kontrak Dan Kualitas Pekerjaan

2 Desember 2024 - 14:14 WITA

Memasuki Bulan Desember 2024, Paket Pekerjaan Drainase Pande Bulan Belum Mencapai 50%

2 Desember 2024 - 14:07 WITA

Ketua Bawaslu Kota Kotamobagu Ikut Tandatangani Kesepakatan Bersama Soal Larangan Konvoi

26 November 2024 - 22:39 WITA

Trending di Kanal Kotamobagu