KANAL HUKRIM — Kejaksaan Negeri Kotamobagu dibawah Kepemimpinan Kajari Elwin Agustian Khahar, S.H.,MH serius dalam penanganan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) yang ada di wilayah hukumnya. Kajari mengatakan, dalam memberantas Kasus korupsi pihaknya tidak menargetkan berapa kasus korupsi yang harus diselesaikan pada 2023 ini.
Namun kata Kajari, yang namanya korupsi pasti akan diberantas. “Tidak ada target-target lagi, namanya korupsi pasti kita sikat,” tegas mantan Kajari Bengkulu Utara itu, Rabu 10 Mei 2023.
Dari pantauan media, terlihat saat ini pihak Kejaksaan Negeri Kotamobagu telah cukup serius dalam penanganan sejumlah perkara dugaan korupsi dan sedang dalam tahan pengumpulan bahan serta keterangan. (san)