KANAL BOLTIM – Pelayanan prima bagi masyarakat Boltim selalu digaungkan Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto dalam setiap kesempatan, mulai diimplementasikan jajaran.
Salah satunya, pelayanan pengurusan Kartu Kerja atau AK-1. Untuk mempermudah masyarakat, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) turun langsung ke desa-desa yang berada di pelosok guna memberikan pelayanan pengurusan.
“Mengingat jarak yang harus ditempuh sebagian masyarakat Boltim dari di pelosok untuk mengurus kartu ini cukup jauh, maka kami berinisiatif turun langsung ke desa-desa guna memberikan pelayanan kebutuhan masyarakat,” kata Kepala Disnakertrans Boltim Harun Manoppo, Selasa 17 Februari 2022.
Menurut Manoppo, pelayanan pembuatan kartu kerja dengan metode jemput bola ini, sangat memberikan kemudahan bagi masyarakat terutama bagi para pencari kerja.
“Kami lakukan ini untuk membantu warga yang ingin melamar pekerjaan di perusahan,” tuturnya.
Selain pelayanan tersebut tambahnya, Disnakertrans juga bisa memfasilitasi para pekerja ketika akan melakukan klaim BPJS Ketenagakerjaan.
“Kami bisa memfasilitasi serta memberikan rekomendasi ketika akan mengklaim BPJS ketenagakerjaan,” tandasnya. (man)